Friday, August 25, 2006

Pilihan Acara di Hari Jumat

Email dari seorang teman kemarin, tapi baru terbaca pagi tadi :
Bagi kawan-kawan pecinta buku

Renjana organizer dan Potluck Coffee bar & Library dengan takzim mengundang Kawan-Kawan yang berminat menyimak dan berdiskusi tentang novel Andrea Hirata "Sang Pemimpi" (karya Andrea yang kedua dari tetralogi Laskar Pelangi ini telah dicetak ulang 10 hari setelah cetakan pertama).

Dalam kesempatan ini kita dapat ngobrol-ngobrol tentang elemen budaya lokal yang kental dalam karya Andrea, keunikan tulisannya yang dianggap sebagai sastra "serius" dengan bahasa yang sama sekali tidak popular tapi karyanya dinikmati mulai dari orang tua sampai remaja (sehingga muncul fenomena andreanis dalam jaringan friendster), gayanya menulis, berbagi pengalaman dengan Andrea sebagai pendatang baru dalam dunia sastra tanah air, berbagai anomali dan aspek-aspek riset dalam karyanya, dsb.

Jika sedang tidak sibuk silahkan kawan-kawan hadir pada diskusi buku Sang Pemimpi bersama Andrea Hirata, Heru Hikayat (FSRD ITB), dan tampilan biola akustik (Dini dan Bhista) di Potluck Coffee bar & Library, Jl. Teuku Umar No.9 Bandung, Sabtu, 26 Agustus 2006, Pk. 16.00 WIB..

Namun jika Kawan berada di Jakarta dan berkenan mengikuti diskusi karya Andrea Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi, diskusi tsb juga akan diadakan di MP Book Point, di Jl. Puri Mutiara Raya No. 72, Perempatan Antasari, Cipete, Jakarta Selatan , pada hari Jum'at, 25 Agustus 2006, Pk. 19.00 Wib.

Mohon maaf jika ada yang tidak berkenan dan terima kasih banyak atas perhatiannya

Salam

Renjana Organizer

SMS dari teman lagi, tadi pagi ketika bermotor menuju kantor :
Pesta Buku Gramedia (25-29 Agustus), talkshow & pemutaran film Pramoedya A. Toer (Jumat), Bentara Budaya Jakarta

SMS dari mama :
Plg kntr mampir ke giant dl ya pa

Setelah kubalas, mama mengirim sms lagi :
Br bc di milis hr ini giant disc 25% kl pake kartu mandiri, only today. Hrs borong pampers nih. Susu under 1thn ga trmasuk, hiks.

Karena tidak menyiapkan diri 'kelayapan' sepulang kantor akhirnya pilihan ketiga yang kupilih. Diskon 25% nayamul (bacanya dibalik) banget, apalagi di tanggal penghabisan seperti sekarang ini. Tak ada salahnya memanfaatkan momen :D.


ISTI? Ah tidak juga, tapi Anda boleh saja menyimpulkan seperti itu.

2 comments:

Anonymous said...

hehehe... Kalo ini ISTInya ikatan suami terlalu sayang istri, hihihi...

luv u honey :)

Anonymous said...

karena tahunya dadakan aku agak males mo datang, walau ada yang nyeletuk "katanya pramist", katanya "andreanist"

depok jauh soalnya, harus siap2 dulu klo mo ngelayap sepulang kantor

walau gak ke giant (yang bakalan penuh sesak hari ini) ya gpp, dirumah sudah ada ya ng nunggu diajak muter2 :p